Sambutan Dekan
Kegiatan orientasi akademik dan kuliah umum PPG Daljab batch 2 tahun 2021 dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus 2021. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring, melalui zoom meeting dan kanal YouTube. Dalam kegiatan ini, alhamdulillah dihadiri dan dibuka langsung oleh bapak Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si. Dalam sambutannya, ibu Dekan menyampaikan beberapa hal. Hal yang terpenting adalah, sebagai berikut:
para mahasiswa harus banyak bersyukur sebab masih banyak di belum terpanggil untuk mengikuti ppg daljab tahun 2021 ini. sehingga kegiatan ini harus diikuti dengan sungguh-sungguh. Dekan mengungkapkan bahwa tujuan akhir dari PPG ini ada tiga, yaitu kualifikasi guru, kompetensi dan kesejahteraan
Sambutan Rektor
Pelaksanaan PPG Daljab batch 2 tahun 2021, secara langsung dapat dibuka oleh bapak Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si. Dalam sambuatannya, beliau mengingatkan kepada para mahasiswa harus banyak bersyukur, sebab telah diberikan anugrah dan kepercayaan oleh Allah SWT, sebab sudah dapat terpanggil dan mengikuti PPG di tahun 2021 ini. Lebih lanjutan beliau menyatakan bahwa masih banyak para guru yang di luar sana belum terpanggil, walaupun mereka sudah masuk list dan sudah lulus tes akademik. Akan tetapi karena keterbatasan kuota yang disediakan oleh Kementerian Agama sangat terbatas. Salah satu bentuk syukur, sambung beliau dalam sambutannya, maka para mahasiswa harus memanfaatkan PPG tahun ini diikuti secara maksimal dan sungguh-sungguh.
Beliau, dalam sambutannya juga berpesan dan mengingatkan kepada para mahasiswa bahwa tujuan akhir dari PPG ini harus dicapai secara maksimal, terutama dalam hal mencapaian kualifikasi dan kompetensi. Sehingga kesejahteraan akan tercapai juga. Beliau juga mengingatkan bahwa kesejahteraan, jangan dijadikan sebagai target utama, dalam PPG ini. Sebab itu merupakan tanggung jawab pemerintah, yang harus menjadi fokus bapak/ibu guru adalah menjadi guru profesional. Sebab ketika bapak/ibu guru sudah menjadi guru profesional, maka kesejahteraan akan datang dengan sendirinya.
Kuliah Umum
Setelah kegiatan dibuka secara resmi oleh bapak Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, kegiatan langsung dilanjutkan dengan kuliah umum yang menjadi narasumbernya adalah Prof. Dr. H. Tedi Priatna, M.Ag. Kuliah umum yang disampaikan oleh beliau berkenaan dengan kemajuan dan perkembangan teknologi informasi yang berkembang secara pesat. Perkembangan dan kemajuan tersebut akan sangat berimplikasi kepada pola dan desain pembelajaran yang mau tidak mau harus diadaptasi oleh para guru.